Selasa, Desember 18, 2012
Pernahkah Anda punya keinginan untuk download foto-foto menarik dari account facebook teman-teman Anda secara cepat? Atau ingin download beberapa gambar sekaligus dengan sekali klik? Pick & Zip akan menjadi solusi menarik untuk Anda.
Pick & Zip adalah sebuah aplikasi baru di facebook yang memungkinkan Anda mendownload banyak gambar secara cepat dengan mengompressnya terlebih dahulu ke format ZIP maupun PDF. Anda tidak perlu lagi untuk membuka gambar di facebook satu persatu kemudian menyimpannya secara manual.
Ingin tahu lebih lanjut bagaimana cara kerja aplikasi Pick & Zip? Baca lanjutan artikel ini
Langkah-langkah :1. Login ke account facebook Anda kemudian lanjutkan dengan membuka jendela baru (Klik Ctrl + T) dan ketik http://www.picknzip.com
2. Pick & Zip memerlukan informasi dan akses ke profile, gambar dan alamat email Anda. Klik Allow untuk memberikan akses ini.
3. Setelah itu, Pick & Zip akan membuka sebuah halaman baru dimana Anda bisa memilih foto mana yang ingin Anda download (Jangan lupa buka juga block flash content jika Anda mematikannya di web browser).
4. Pilih nama dari teman Anda yang ingin Anda download dan pilih Album atau Tag foto yang ingin di download.5. Pilih gambar untuk di download. Anda dapat klik Select All untuk memilih semuanya atau klik find my pictures untuk mencari gambar.
6. Atau, Anda juga dapat memilih satu persatu gambar dengan klik tombol + (plus) pada gambar hingga tanda tersebut berubah menajdi ? (minus).7. Klik Review & Download untuk mengambil gambar.
8. Pilih format yang ingin Anda gunakan (format ZIP atau PDF).
9. Klik Save pada File ready to download.
10. Buka file yang Anda download tadi dengan aplikasi kompresi file kesukaan Anda.
Pick & Zip adalah aplikasi yang sangat mudah digunakan jika Anda tidak ingin kehilangan foto teman-teman Anda di facebook. Anda diberi dua pilihan menarik apakah ingin menggukan format PDF atau format ZIP dari foto yang ingin Anda download. Lebih cepat dari pada saat Anda membuka satu-persatu foto kemudian menyimpannya secara manual.
0 komentar:
Posting Komentar